Follow
Follow

Jangan Salah, Ini 6 Cara Menemukan Partner Bisnis yang tepat!

Menemukan Partner Bisnis yang tepat

Bagaimana menemukan partner bisnis yang tepat? Anda bisa mengetahuinya dengan menyimak artikel ini hingga habis. Membangun  bisnis sejak awal memang penuh dengan tantangan. Salah satu hal yang harus dilakukan Anda sebagai pebisnis adalah memilih partner yang tepat. Tentu Anda bertanya-tanya mengapa bisnis yang ideal harus memiliki partner dan tidak boleh dilakukan seorang diri. 

Lalu apa sih fungsinya partner tersebut? Sebenarnya partner membawa dampak atau pengaruh yang lebih positif untuk pengembangan bisnis Anda. Selain urusan modal, partner inilah yang akan memberikan back up dan sarana konsultasi jika bisnis sedang mengalami masalah. 

Manfaat partner yang didapatkan ini sangat tergantung siapa partner Anda. Oleh sebab itu, jangan asal dan salah ya dalam memilih partner. Bahkan partner yang kurang tepat hanya akan menjadi musuh dalam selimut. Agar tidak menjadi salah pilih, simak tips menemukan partner bisnis yang tepat berikut ini:

Lihat Potensinya

Tips menemukan partner bisnis yang tepat pertama adalah lihat potensinya. Dalam memilih partner atau mitra bisnis harus jeli apa orang itu cocok dengan karakter yang dimiliki. Ketika memilih partner bisnis, hubungan antara Anda dan partner akan terjalin lama. Maka dari itu, potensi dari partner ini harus diperhatikan. Silahkan lihat apa partner itu memiliki kelebihan yang bisa menutup kekurangan Anda. Misalnya saja, Anda merupakan orang yang berani menerima tantangan maka partner bisnis yang bisa dipilih adalah orang yang memiliki sifat teliti, tenang dan berpikir holistik. 

Tidak hanya itu saja, potensi partner juga bisa dilihat dari reputasi mereka. Cari partner yang memang memiliki reputasi yang baik. Bisa juga mencari partner yang kondisi finansial kuat karena nantinya akan berdampak pada brand atau image bisnis. Dengan partner tepat, Anda tidak perlu berpikir sendirian. Silahkan menanyakan ke saudara atau orang terdekat kira-kira siapa yang cocok dengan karakter dan gaya bisnis Anda,

Punya Relasi yang Luas

Tips menemukan partner bisnis yang tepat adalah punya relasi yang luas. Partner bisnis yang tepat punya jaringan yang luas dan menguntungkan bisnis kedepannya. Anda bisa lebih mudah untuk memperluas bisnis, menawarkan produk atau mendapatkan investor untuk menanamkan modalnya untuk keberlangsungan bisnis Anda.

Bertanggung Jawab dan Bisa Dipercaya

Tips menemukan partner bisnis yang tepat selanjutnya adalah bertanggung jawab dan bisa dipercaya. Dalam bisnis tidak semua jalan yang ditempuh semuanya mulus. Akan ada rintangan dan tantangan yang suap menghadang. Partner yang punya semangat kerja tinggi sangat dibutuhkan. Selain etos kerja tinggi, bertanggung jawab dan bisa dipercaya sangat dibutuhkan. Partner bisnis yang tepat memutuskan suatu hal dan bertanggung jawab dari awal sampai permasalahan selesai. 

Terbuka Akan Kritik

Memilih partner bisnis haruslah yang terbuka akan kritik. Mengapa demikian? Hal itu karena partner bisnis yang anti kritik tidak bagus untuk bisnis. Partner yang seperti ini tidak mau menerima kritik karena merasa dirinya lah yang paling benar. Partner yang anti kritik membuat Anda tidak bisa menyatukan pendapat dengannya. Oleh sebab itu pastikan jika partner bisnis bisa mengontrol egonya dengan baik.

Buat Persetujuan Tertulis

Tips menemukan partner bisnis yang tepat adalah buat persetujuan tertulis. Jika Anda sudah menemukan partner yang cocok dan pas segera buat perjanjian tertulis tentang partnership tersebut. Segera diskusikan dengan serius dan detail seperti apa arah bisnis yang akan dijalankan. Kepercayaan tentu sangat penting namun sifatnya lebih subjektif. Buat persetujuan tertulis tentang peran, batasan, kompensasi, strategi bisnis dan sebagainya. Pastikan jika partner tersebut dalam kondisi dan pemahaman yang sama dengan Anda.

Gunakan Logika dan Bukan Perasaan

Sedekat apapun Anda dengan partner, tetap gunakan logika bukan perasaan. Kerja sama bisnis akan sangat menarik dan indah tapi bisa juga menjadi mimpi buruk ketika memilih partner yang salah. Jika Anda merasa tidak nyaman dengan partner bisnis tidak ada salahnya memilih partner yang lainnya.

Demikian beberapa tips menemukan partner bisnis yang tepat dan bisa dilakukan, partner membawa pengaruh yang signifikan terhadap bisnis Anda, oleh sebab itu pilihlah partner yang benar-benar tepat dengan melakukan beberapa cara yang telah disebutkan diatas, semoga ini bermanfaat ya!